Reminder

"Beri aku pelajaran TERSULIT, aku akan BELAJAR" Maryamah Karpov

Wajahku sujud kepada Allah yang menciptakannya, dan yang membuka pendengaran dan penglihatannya

Dengan daya dan kekuatan dari-Nya, maka Maha Suci Allah, Sebaik-baik pencipta

(Tilawah Sajadah)

Monday, June 20, 2016

(Jurnal Keluarga) Nasılsın Anne?

Anne


Yah, kata itu kini menjadi demikian istimewa bagiku. Ada sematan penghargaan yang dikaruniakan oleh Allah pada kaki ringkih yang gemar berpetualang ini. Menjadi ibu adalah karunia yang sangat besar dari Allah. Aku gembira sekali dengan kehadiran sahabat kecil yang bisa melepaskan ekspresi-ekspresi kanak-kanakku.

Najma

Selamat datang puteriku. Terimakasih telah mamanggilku dengan kata "anne" itu sangat manis sekali. Perjalanan yang tidak bisa dibilang pendek telah kita tempuh. Kamu tidak hanya sebagai puteri anne, namun juga telah menjadi sahabat kecil tempat anne menumpahkan milyaran ekspresi cinta. Sungguh berbeda rasanya, kehadiranmu membuat anne bahkan mengacuhkan dunia maya ini, tempat dimana anne terbiasa meluapkan suasana semua bahasa jiwa. Terimakasih puteri kecilku, si pipi tembem minipao..xixi

Menjadi ibu penuh dengan selaksa makna. Sulit sekali rasanya menjelaskan dengan beragam cara, waktulah yang mampu menjadi saksi atas kerumitan bagaimana mencernanya. Namun yang pasti, kali ini bahwa anne mengaku kalah, bahwa kehadiranmu telah merontokkan ketidakpedulian anne dengan dunia maya, khususon fesbukiyah. Hhoho..

Najmaku, kata apa yang telah engkau pelajari hari ini Nak?
Lekas sekali engkau tumbuh menjadi sedemikian besar. Hampir 3 bulan usiamu. Bersyukur sekali hati ini memiliki sahabat kecil yang periang, wajah bundarmu yang menggemaskan, itu mirip wajah ayahmu Nak. Gemas sekali anne. Pipimu yang ayah bilang pipi gembil. Najmaku, I love you sayang.

Anne dan Ayah 
yang tengah LDR di bulan Ramadhan :)

##


No comments: